Nasehat Etam

@nasehatetam


Menebar Nasihat Bahagia Akhirat
Kanal Resmi Situs nasehatetam.net

📩 Kritik/Masukan : 0812 5422 8165
📍 Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur

Nasehat Etam

22 Oct, 11:14


Live stream finished (30 minutes)

Nasehat Etam

22 Oct, 10:43


Live stream started

Nasehat Etam

22 Oct, 09:06


🎙️ Ikutilah, Kajian Streaming Telegram...

Adab Harian Seorang Muslim

Kitab: Al-Jamiʼ lil Adab
Karya: Imam Ibnu Abdil Barr (463 H / 1071 M)

Pemateri: Al-Ustadz Hary Ahadi حفظه الله

Selasa, 19 Rabi’ul Akhir 1446 || 22 Oktober 2024

Ba'da maghrib - selesai (Wita)

Link siaran: t.me/nasehatetam

0852 5093 3233

Nasehat Etam

22 Oct, 06:37


••{ ﷽ }••

📼 REKAMAN AUDIO KAJIAN ISLAM

🎙️ Pemateri
Al-Ustadz Hary Ahadi حفظه الله

💡 Tema
Adab Harian Seorang Muslim
📚 KITAB
Al-Jami' lil Adab
Karya : Imam Ibnu Abdil Barr (463 H / 1071 M)

🗓️ Hari/Tanggal
Selasa, 12 Rabiul Akhir 1446 H || 15 Oktober 2024

Nasehat Etam

21 Oct, 23:41


⏱️ HIKMAH DAN PELAJARAN DARI SURAH AZ-ZALZALAH (Ayat 6)

📖 Petikan Pelajaran 

1. “Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok-kelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua perbuatannya.”

Ini menggambarkan bagaimana manusia akan keluar dari kubur mereka.

Yang perlu direnungkan sekarang, ke manakah kita akan kembali nanti?!

Tentu saja, saat itu banyak orang yang berbahagia melihat amal perbuatan, usaha, perjuangan, dan hasil kesabarannya dalam menjalankan agama. Namun, banyak pula yang akan menyesali hilangnya kesempatan berharga untuk mendapat keuntungan.

2. “Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok-kelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua perbuatannya.”

Mereka akan keluar untuk melihat sejarah yang telah mereka ukir, hasil yang telah mereka capai, pesan kebahagiaan, dan peristiwa-peristiwa menyedihkan (dosa) yang telah mereka bungkus dalam lembaran-lembaran catatan amal. [Rihlah Tadabbur (6/644)].

3. “Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok-kelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua perbuatannya.”

Betapa banyak orang yang menantikan saat tersebut, dan betapa banyak pula yang melalaikannya, padahal waktu pertemuan dengan amal telah tiba!

4. Betapa banyak malam yang dilalui seseorang dengan pulang ke rumah dalam keadaan lelah karena mengerjakan tujuan baik dan misi mulianya (menghamba kepada Allah). Dan kini, ia keluar untuk melihatnya, menyaksikan kenikmatan dan kebahagiaannya.

Namun, betapa banyak pula malam yang dilalui oleh seseorang dengan pulang ke rumah dalam keadaan lelah karena berada di tempat-tempat maksiat dan arena dosa. Dan kini, ia keluar untuk melihatnya dan merasakan penderitaan serta kepedihannya. [Rihlah Tadabbur (6/644)].

“Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok-kelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua perbuatannya.”

-- Hari Ahadi @ Al-Muhajirin
Serial: Menata Hati dan Amalan dengan Ayat-ayat Al-Qurʼan
————————————————————————
▶️ Mari ikut berdakwah dengan turut serta membagikan artikel ini, asalkan ikhlas insyaallah dapat pahala.
•••
📡 https://t.me/nasehatetam
🖥 www.nasehatetam.net

Nasehat Etam

21 Oct, 21:19


📅 Kalender Hari Ini

📡 https://t.me/nasehatetam
🖥 www.nasehatetam.net

Nasehat Etam

21 Oct, 05:21


••{ ﷽ }•• 🗓️ UPDATE DONASI PEMBANGUNAN

Kesempatan berdonasi dalam pembangun Madrasah Imam Nawawi masih terbuka.
————————————————————————
Alhamdulillah , saat ini [17 Rabiʼul Akhir 1446 / 20 Oktober 2024] telah masuk 568 paket donasi dari:

keperluan 1.666 paket.

Per-paket Rp 100.000,- [bukan batas minimal, bisa berinfak berapa pun].

Mari bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik untuk kita semua. Jazaakumullahu khoyro wa baaroka fiikum.

Donasi dapat berupa uang tunai yang diserahkan kepada:

Sdr. Abu Ridha : wa.me/62852-5093-3233
Sdr. Abu Dzaki Irvandi : wa.me/62821-50-111-002

Atau :
✓ Transfer ke rekening ;
🕹 An. Yayasan Sharihus Sunnah
Bank BSI: 7265-7640-15
Kode transfer antar Bank : 451
[harap konfirmasi transfer ke nomor di atas]

Nasehat Etam

21 Oct, 00:10


⏱️ HIKMAH DAN PELAJARAN DARI SURAH AZ-ZALZALAH (Tafsir Ayat 6)

يَوْمَئِذٍ يَصْدُرُ ٱلنَّاسُ أَشْتَاتًا لِّيُرَوْا۟ أَعْمَٰلَهُمْ

6. Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok-kelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua perbuatannya.

--» Tafsir: Bumi terbelah, menampakkan orang-orang yang telah mati. Mereka keluar dari kuburnya dengan segera, mendongakkan leher, menuju ke arah suara sang penyeru (Israfil), menatapnya dengan pandangan mereka.

Mereka bermunculan dari berbagai penjuru bumi bagaikan kawanan belalang yang beterbangan. Berjalan menuju ke tempat di mana amal perbuatan mereka akan diperlihatkan, untuk menghadapinya dan menghadapi balasannya.

Menghadapi perbuatan buruk yang telah dilakukan adalah hal yang pahit dan berat. Manusia akan berusaha menghindarinya sebisa mungkin, memalingkan wajah darinya, terlebih, hal itu terjadi di hadapan banyak orang.

Ayat ke-enam ini menggambarkan keadaan manusia pada saat meninggalkan tempat perhitungan amal setelah melalui proses peradilan.

Mereka berpencar berkelompok-kelompok, ada yang ke kanan dan ada yang ke kiri. Ada yang berada dalam keadaan sengsara berjalan menuju neraka —kita berlindung kepada Allah dari neraka—, dan ada pula yang berbahagia berjalan menuju surga —kita memohon surga kepada Allah—.

Mereka pergi untuk menemui balasan dari amal perbuatan yang telah mereka lakukan di dunia.

Kebaikan yang mereka lakukan di dunia telah mewariskan surga bagi mereka, sedangkan keburukan telah mewariskan neraka bagi para pelakunya.

Manusia telah menyaksikan semua itu dalam catatan amal mereka, dan keputusan telah ditetapkan di antara mereka di tempat keadilan Ilahi. [Wahah at-Tafsir (15/419-420)].

-- Hari Ahadi @ Al-Muhajirin
Serial: Menata Hati dan Amalan dengan Ayat-ayat Al-Qurʼan
————————————————————————
▶️ Mari ikut berdakwah dengan turut serta membagikan artikel ini, asalkan ikhlas insyaallah dapat pahala.
•••
📡 https://t.me/nasehatetam
🖥 www.nasehatetam.net

Nasehat Etam

20 Oct, 21:19


📅 Kalender Hari Ini

📡 https://t.me/nasehatetam
🖥 www.nasehatetam.net

Nasehat Etam

20 Oct, 11:13


Live stream finished (45 minutes)

Nasehat Etam

20 Oct, 10:31


Bismillah, sedang berlangsung kajian bersama
Ustadz Abu Rufai' Abdul Mu'thi حفظه الله

Tema Kajian
Kitab At-Thariq Ilal Jannah wa Dzammu Thariq An-Naar wa Aushofiha
Karya Syaikh Zaid bin Muhammad Al-Madkholi

Live Streaming bisa disimak melalui
➡️ bit.ly/nasehatradio
➡️ t.me/nasehatetam

Masjid Abu Hurairah, Ma'had Imam Nawawi, Tenggarong, Kutai Kartanegara

Barakallaahufiikum

Nasehat Etam

20 Oct, 10:28


Live stream started

Nasehat Etam

20 Oct, 07:20


⏱️ HIKMAH DAN PELAJARAN DARI SURAH AZ-ZALZALAH (Ayat 1-5)

📖 Petikan Pelajaran:

1. Jika pembaca surah ini benar-benar memahami makna yang terkandung di dalamnya, niscaya ia tidak akan menyia-nyiakan sedikit pun kesempatan untuk berbuat kebaikan.

Muhammad bin Kaʼab telah memahami makna surah ini dengan sangat dalam, sehingga ia berkata, “Sungguh, membaca (surah) ‘إِذَا زُلْزِلَتِ ٱلْأَرْضُʼ di sepanjang malam hingga subuh sambil merenungkan maknanya, lebih aku sukai daripada membaca Al-Qurʼan seluruhnya dengan cepat.”

Betapa sering kita membaca surah az-Zalzalah, namun, betapa sedikit pula yang kita pahami dari maknanya! Betapa banyak kesempatan yang telah berlalu yang patut disesali, dan betapa banyak kelalaian yang seharusnya membuat kita menangis! [Rihlah Tadabbur (6/640)].

2. Betapa banyak peristiwa besar yang menanti diri kita dan seluruh makhluk! Kuburan-kuburan yang terlihat sunyi dan jasad-jasad yang telah hancur selama bertahun-tahun lamanya, akan kembali hidup. Perjalanan hisab lalu akan dimulai. [Rihlah Tadabbur (6/641)].

3. Tanggung jawab besar kita di hadapan Allah subhanahu wa ta‘ala pada hari kiamat.

Kita dapat melihatnya dari berita-berita yang akan disampaikan oleh bumi tentang segala kejadian di atasnya “Pada hari itu bumi menyampaikan beritanya,”

Segala sesuatu yang terjadi di atasnya akan diungkapkannya sebagai berita, dan akan menjadi saksi atasnya dengan sebuah kisah. Diamnya bumi yang kamu lihat hari ini, akan berubah esok menjadi saksi di tempat peradilan. [Rihlah Tadabbur (6/641)].

4. Bumi tidak akan menyembunyikan satu pun informasi dari Rabb-nya. Maka, wahai anak Adam, tidak ada lari bagimu dari hisab. [Majalis Tadarus Juz ‘Amma, hlm. 366].

Kamera pengawasan CCTV saat ini saja sudah ditakuti oleh orang-orang yang ingin melakukan kejahatan; padahal CCTV masih bisa disembunyikan, filenya bisa dihapus diam-diam atau dirusak, tetapi tidak dengan bumi. Maka, bukankah kita seharusnya lebih takut kepada persaksian bumi di hadapan Allah kelak dibandingkan rasa takut kita ketika dipantau oleh CCTV?!

Karena itu, marilah kita senantiasa menjaga segala sikap kita dan menjadikan rasa takut kepada Allah sebagai pengawas utama dalam setiap langkah kehidupan.

-- Hari Ahadi @ Al-Muhajirin
Serial: Menata Hati dan Amalan dengan Ayat-ayat Al-Qurʼan
————————————————————————
▶️ Mari ikut berdakwah dengan turut serta membagikan artikel ini, asalkan ikhlas insyaallah dapat pahala.
•••
📡 https://t.me/nasehatetam
🖥 www.nasehatetam.net

Nasehat Etam

19 Oct, 22:41


📝🎙️ HADIRILAH KAJIAN ISLAM ILMIAH AHLUSSUNNAH WAL JAMAAH KOTA TENGGARONG

Kajian Rutin Bulanan

Pemateri :

Al-Ustadz Abu Rufai’ Abdul Mu’thi, LC حفظه الله

Dengan Tema :

Kitab At-Thariq Ilal Jannah wa Dzammu Thariq An-Naar wa Aushofiha
Karya As-Syaikh Zaid bin Muhammad Al-Madkhali Rahimahullah

Ahad, 17 Rabi’ul Akhir 1446 || 20 Oktober 2024

Waktu :

Ba'da maghrib - selesai

Tempat :

Masjid Abu Hurairah Jalan Gunung Triyu 2 RT 42, Tenggarong, KUKAR

Informasi :

082150111002

Nasehat Etam

19 Oct, 21:56


📅 Kalender Hari Ini

📡 https://t.me/nasehatetam
🖥 www.nasehatetam.net

Nasehat Etam

19 Oct, 03:37


⏱️ HIKMAH DAN PELAJARAN DARI SURAH AZ-ZALZALAH (Tafsir Ayat 1-5)

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

إِذَا زُلْزِلَتِ ٱلْأَرْضُ زِلْزَالَهَا

1. Apabila bumi diguncangkan dengan guncangan yang dahsyat,

--» Tafsir: Orang-orang kafir seringkali bertanya tentang waktu hari kiamat dan perhitungan amal, serta berkata, “Kapan datangnya yang kamu janjikan itu?”

Maka dalam surah ini, Allah ta‘ala menyebutkan tanda-tanda datangnya hari kiamat tersebut. (yaitu) “Ketika bumi diguncangkan dengan guncangan yang dahsyat,” bergejolak, serta berguncang hebat dari dasarnya.

وَأَخْرَجَتِ ٱلْأَرْضُ أَثْقَالَهَا

2. dan bumi telah mengeluarkan beban-beban berat (yang dikandung)nya,

--» Tafsir: Bumi mengeluarkan segala yang terpendam di dalamnya; mayat-mayat manusia, cairan-cairan yang mendidih, dan lain sebagainya.

وَقَالَ ٱلْإِنسَٰنُ مَا لَهَا

3. Dan manusia bertanya, “Apa yang terjadi pada bumi ini?”

--» Tafsir: Orang-orang yang masih hidup dan menyaksikan gempa bumi tersebut, sambil tercengang karena begitu mengerikan apa yang mereka lihat, berkata, “Apa yang telah terjadi pada bumi ini?” Yang tadinya tenang dan stabil, kini menjadi berguncang dan bergejolak hebat. Sungguh, hal itu karena telah datang kepadanya (bumi) dari keputusan Tuhannya.

يَوْمَئِذٍ تُحَدِّثُ أَخْبَارَهَا

4. Pada hari itu bumi menyampaikan beritanya,

--» Tafsir: Maka ketika terjadi gempa dahsyat itu, dan bumi berguncang hebat serta bergerak dari dasarnya, pada saat itulah bumi akan menceritakan apa yang telah diperbuat oleh orang-orang yang hidup di atasnya.

بِأَنَّ رَبَّكَ أَوْحَىٰ لَهَا

5. karena sesungguhnya Tuhanmu telah memerintahkan (yang sedemikian itu) padanya.

--» Tafsir: Semua itu terjadi pada bumi karena Allah subhanahu wa ta‘ala memerintahkannya untuk berguncang, terbelah, dan menceritakan apa saja yang telah dilakukan oleh orang-orang di atasnya. Maka bumi pun menaati perintah Tuhannya itu. [Aisar at-Tafasir, hlm. 1559].

-- Hari Ahadi @ Al-Muhajirin
Serial: Menata Hati dan Amalan dengan Ayat-ayat Al-Qurʼan
————————————————————————
▶️ Mari ikut berdakwah dengan turut serta membagikan artikel ini, asalkan ikhlas insyaallah dapat pahala.
•••
📡 https://t.me/nasehatetam
🖥 www.nasehatetam.net

Nasehat Etam

18 Oct, 21:59


📅 Kalender Hari Ini

📡 https://t.me/nasehatetam
🖥 www.nasehatetam.net